08 Februari 2012

Commuter Line: Antara Cinta dan Benci

Sudah hampir tiga bulan pola loop line di kereta commuter line yang melayani area Great Jakarta beroperasi. Bagaimana pendapat saya sebagai pengguna setia kereta kurang lebih satu tahun terakhir ini? Saya yang sudah melalui transisi tiga sistem, konvensional, commuter line, dan loop line dalam setahun ke belakang merasa ada banyak perbaikan positif. Dalam banyak hal, PT. KAI bisa membawa perubahan besar dalam hal ketepatan jadwal dan headway time. Memang dalam implementasinya sehari2 terkadang masih ada gangguan, tapi kalau dilihat rata2 dalam setahun, gangguan itu nggak dominan. Lagipula, gangguan biasanya lebih sering karena force majeur (hujan lebat, sambaran petir). Peralatan pendukung yang rusak atau usang (seperti wesel atau pasokan listrik) seharusnya masih bisa dibenahi. Dari sisi headway, frekuensi kereta yang lebih sering sangat membantu saya yang sering pulang malam. Dari sisi kondisi rangkaian kereta, menurut saya kondisi kereta jauh lebih nyaman daripada kereta ekonomi yang penuh dengan pengamen atau penjaja dagangan.
Kalau masih ada kekurangan, itu justru yang harus kita bantu, bukannya marah2 di stasiun sambil memprovokasi orang untuk menandatangani petisi penolakan implementasi sistem baru tersebut. Dari sisi konsumen, kita bisa lakukan hal kecil tapi berdampak besar demi kelancaran operasional sehari-hari. Antri yang tertib dan tetap membeli karcis saja sudah sangat membantu mereka untuk meningkatkan pelayanan.
Intinya sih, jangan berprasangka buruk dulu kalau PT KAI nggak berbuat apa2 untuk meningkatkan pelayanannya. Kalau diperhatikan, siapa sih yang sadar kalau sekarang ada penertiban pemukiman di bantaran rel daerah Tanah Abang, siapa yang tau kalau ada perbaikan peron dan berbagai rambu petunjuk di beberapa stasiun. Bahkan sebentar lagi akan diberlakukan sistem tiket elektronik. Pencapaian luar biasa untuk ukuran Indonesia yang biasanya nggak banyak perubahan. Sikap kita sebagai warga negara, dukung upaya perbaikan pelayanan mereka, beri masukan dengan cara elegan kalau ada kekurangan atau penyimpangan. Saya yakin di dalam PT KAI sudah banyak orang-orang yang kompeten di bidangnya untuk membawa perubahan dan karya nyata untuk pengembangan operasional KA. Beri saja mereka kesempatan untuk membenahi diri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Foto saya
Sedikit pendiam, perfeksionis, dan ingin menebar kebaikan buat orang sekitar